Kamis, 28 Mei 2009

aku yang pengalah

aku pernah mengecap manisnya musim semi
ketika bunga-bunga tumbuh dan mekar pada taman hatimu
menyebarkan wangi yang kemudian ia kejar, lekas didekap dan
disimpannya dalam-dalam; aku mencium..

aku pernah merasakan kelunya musim dingin
ketika gerimis airmata jatuh satu-satu pada tanganmu yang menengadah
ia merapikannya, bersama isakmu yang mengoyak rasaku
ikut hilang aku, dalam lautan gelisahmu..

aku pernah menerima kekalahan musim gugur
ketika kau membawakan setangkai mawar yang kelopaknya tanggal
sebelum kau benar-benar sampai padanya
kau hanya berpasrah; seperti saat ia remukkan sebentuk hati yang
kau kirim padanya di penghujung musim itu
dan aku memungutnya..!


Qq-21Mei09

2 komentar:

Anonim mengatakan...

kenapa musti jadi pengalah qi....????

Rizki Amelia Gayatri mengatakan...

heheheeeee...

mengalah utk menang :)

trims sdh mampir